Friday, July 17, 2020

Perjalanan Jogja-an dengan Sumber Selamat 9811 "Prilis"

Sumber Selamat 9811 parkir di Terminal Madiun. Dokumentasi pribadi.

Setelah tiba di Terminal Bungurasih, perjalan menuju Klaten dilanjut dengan naik bis tujuan Jogja. Pernah beberapa kali ke Bungurasih, sudah agak paham lah musti naik dari mananya. Kalau udah masuk ruang tunggu penumpang di Bungurasih sudah aman lah, steril dari para calo/penjaja tiket bis soalnya.

Friday, July 10, 2020

Perjalanan Malang - Surabaya dengan Medali Mas Patas 7339

Medali Mas parkir di Terminal Arjosari. Dokumentasi pribadi.

Setelah sowan beberapa hari di Malang, perjalanan ane lanjutkan menuju Klaten dengan metode estafet transit di Surabaya. Ketika akan masuk Terminal Arjosari, calon penumpang ada baiknya cuci tangan dulu di wastafel yang sudah disediakan, kemudian berjalan melewati bilik disinfektan, lalu petugas Dishub akan mengecek suhu dengan thermo gun dan terakhir petugas Satpol PP mendata calon penumpang dengan menanyakan nama, usia, suhu tubuh saat itu, alamat di Malang dan tujuan ke mana. Setelah itu semua bisa lanjut masuk ke dalam terminal.

Friday, July 3, 2020

Perjalanan Jogja-an via Kartasura Arah Barat dengan Cahaya Wisata Trans HN-204

Cahaya Wisata Trans parkir di Terminal Tingkir. Dokumentasi pribadi. 

Berniat menjajal pemain baru jalur Jogja via Kartasura. Karena masih minim informasi keagenan, ane coba chat WhatsApp (WA) ke call center di nomor 0821-1153-3572, dikasihlah nomor PIC area Klaten dengan nomor 0812-2711-3942, dengan Mas Ares seinget ane. Lanjut chit-chat dengan PIC tersebut, awalnya ane nanya dan minta kontak Agen Terminal Penggung, eh tapi malah ditawarin untuk besok naik dari Alfamart Penggung aja, untuk pembayaran bisa di atas bis. Mantaaab!